Review dan Sinopsis Film Last Christmas

February 11, 2024

Menjelang Hari Natal tentu film-film dengan tema hari besar tersebut semakin sering ditayangkan baik di televisi atau pun layar lebar. Seperti film Last Christmas yang sudah mulai ditayangkan di bioskop tanah air pada 30 November 2019. Tokoh utama film ini adalah Kate yang diperankan oleh aktris Emilia Clarke yang mengalami masalah pada kesehatannya sehingga mengacaukan rutinitasnya. Selain Emilia Clarke turut bermain pula Michelle Yeoh, Henry Golding, dan Emma Thompson. Berikut ini sinopsisnya.

 

Synopsis film Last Christmas

Kate yang didera banyak masalah merasa hidupnya kosong, ditambah lagi hubungan dengan ibunya yang memburuk. Perlu diketahui bahwa ibu Kate adalah seorang imigran yang berasal dari Yugoslavia dan Kate pun menghabiskan masa kecilnya di negara tersebut pada tahun 1999. Kate yang setengah putus asa akhirnya lebih sering mengunjungi berbagai bar di London serta menjauhkan diri dari teman-temannya.

 

Sesekali dirinya juga mengikuti casting pada teater-teater musical, termasuk teater ice skating yang mengangkat cerita Frozen. Untuk mengisi waktunya sehari-hari Kate bekerja di toko milik Santa (Michelle Yeoh) yang menjual dekorasi Natal. Pada suatu hari dirinya berkenalan dengan Tom (Henry Golding), seorang pemuda tampan dan lembut, tetapi sedikit menyebalkan.

 

Kate penasaran sekaligus tak memahami bagaimana Tom selalu dapat berpikir positif dan baginya Tom yang terobsesi dengan sepeda adalah orang yang agak aneh. Meski demikian sedikit demi sedikit Kate mulai dapat melihat dunia dari sisi yang lain setelah sering menghabiskan waktu bersama Tom.

Tom yang lembut berniat menunjukkan bahwa orang lain juga bisa memiliki niat baik, sekaligus memintanya untuk tidak bersikap terlalu keras kepada dirinya sendiri. Walaupun seringkali mengejek Tom karena sifat optimis dan cerianya, diam-diam Kate mulai merasa nyaman dengan pemuda itu.

Sayangnya tiba-tiba Tom pergi begitu saja tanpa penjelasan. Kate pun berupaya menemukan kembali pemuda tersebut hingga akhirnya dia memperoleh jawaban yang sangat mengejutkan.

Review film Last Christmas

Film ini memang tak mendapat sambutan yang terlalu menggembirakan di kalangan penikmat dan kritikus film, tetapi cukup lumayan sebagai hiburan. Lagipula di film ini adalah Emma Thompson yang biasanya tampil serius justru bermain dengan kocak. Dialog-dialog pada film ini juga ditulis dengan cerdas, menggelitik, dan jenaka. Acting Emilia Clarke pun dapat dibilang sangat natural dan pas menggambarkan kepribadian Kate yang tertimpa kemalangan.

Yang patut disayangkan adalah karakter Tom yang terlihat kurang kuat dibandingkan Kate sehingga seolah menjadi pemanis saja, alih-alih tokoh utama. Meski demikian tentunya penonton akan terhibur dengan wajahnya yang enak dilihat serta logat british-nya yang berwibawa.

Walaupun merupakan film bergenre komedi romatis, tetapi Last Christmas dapat menunjukkan sisi result pulsa777 keputusasaan pada kepribadian seseorang. Pada kisah percintaan yang membahagiakan sekalipun pada sisi yang lain juga dapat timbul rasa putus asa, gagal, hingga kehilangan. Di sini Anda bisa belajar tentang optimism yang muncul dari pikiran negative yang diciptakan oleh lingkungan atau perlakuan tak pantas orang-orang terdekat.

Last Christmas bisa menjadi referensi Anda bila menginginkan hiburan yang ringan tanpa perlu mengerutkan kening untuk berfikir. Selain alur ceritanya yang romantic, film ini juga menghadirkan pemandangan cantik berlatarbelakang suasana kota London pada bulan Desember. Lampu-lampu natal yang semarak plus sentuhan lagu dari George Michael dan Wham juga membuat penonton turut merasakan suasana Natal yang akrab.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *